Masakan Khas Jambi

Advertisement
Masakan Khas Jambi - Makanan khas jambi sangat banyak sekali, kali ini kami akan membahas makanan khas jambi, sebelum membahas tentang makanan daerah jambi sedikit kita ulas tentang jambi.

Provinsi Jambi walaupun letaknya di antara Provinsi Riau dan Sumatera Selatan, kekayaan kulinernya tidak sama dengan dua provinsi tetangganya itu. Di Jambi, menu khas yang cukup terkenal adalah tempoyak, gulai tepek ikan, dan pindang ikan. Ketiga menu khas Jambi itu memiliki cita rasa yang khas dan sangat populer. di sini saya akan menulis bebrapa masakan yang ada di jambi yang populer.

Masakan Khas Jambi

1.  Bolu Kojo Khas Jambi

Bolu Kojo Khas Jambi
Bolu Kojo adalah penganan khas daerah Sumatera Selatan dan daerah sekitarnya terutama di daerah Jambi, Riau, Bengkulu dan Palembang. Kojo berarti kemojo atau kamboja karena bentuk loyang yang menyerupai bunga kemboja. Biasanya kue ini dihidangkan pada acara-acara adat.Bahan Kue Bolu Kojo yaituTelur 8butir, Gula 2 gelas, Terigu 2 gelas, Santan kara 1 gelas, Air perasan pandan dan suji 1 gelas dan Mentega

2.  Tempoyak Khas Jambi

Masakan Khas Jambi


Tempoyak merupakan makanan yang berasal dari buah durian yang difermentasikan. Tempoyak asli Jambi biasanya baru bisa ditemukan di Jambi ketika musim durian tiba. Makanan ini biasa digunakan untuk membuat berbagai menu seperti gule tempoyak yang cukup terkenal dan menjadi menu utama beberapa restoran dan rumah makan yang menjajakan masakan khas Jambi, tempoyak terbuat dari Durian, Garam, Cabe, Daun pisang, Cara menikmati tempoyak yaitu di santap dengan nasi hangat,, wahh pasti top


3.  Gulai Tepek Ikan Khas Jambi

Masakan Khas Jambi

Gulai tepek ikan merupakan makanan khas jambi yang terkenal top nya, Gulai Tepek Ikan mirip dengan pempek Palembang namun yang berbeda adalah adonan Tepek-nya yang ditambah kuah Gulai dan nanas. Untuk membuat bahan tepek ikannya, anda perlu menyiapkan ikan gabus giling, tepung sagu, bawang putih, garam dan air secukupnya. Lalu haluskan bawang putih dan garam, kemudian campur dengan ikan gabus giling dan tepung sagu. Lalu uleni hingga adonan bisa dibentuk bulat memanjang, Kemudian rebus adonan tepek hingga matang.

Sedangkan untuk kuah gulai, anda perlu menyiapkan kemiri, bawang merah, bawang putih, serei, kunyit, lengkuas, jahe, cabai merah, adas manis, santan kelapa, nanas, garam dan gula. Pertama, tumis semua bumbu, kemudian setelah wangi, masukkan adas manis. Lalu angkat dan haluskan semua bahan yang ditumis tadi, cara menikmatinya yaitu di makan dengan nasi gemuk. 

Beberapa makanan khas jambi di atas harus anda coba jika anda berkunjung ke kota jambi, jangan lewatkan lo ya, itu merupakan kekayaan indonesia yang harus kita lestarikan dan kita pasarkan agar dunia tau kalau indonesia memang bener-bener kaya kuliner khas.

'terimakasih atas kunjungan anda ke blog kami jika ada kurangnya anda bisa komen/ kasi pendapat di kolom komen bawah.
Masakan Khas Jambi | kangAli | Makanan Khas

0 komentar:

Post a Comment